460 Mahasiswa Mengikuti Pelepasan dan Sumpah Profesi PPG Prajabatan Tahun 2022/2023 UNIPMA 

Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Universitas PGRI Madiun menggelar pelepasan dan pengambilan sumpah profesi bagi lulusan Program Pendidikan Profesi Guru Tahun 2022/2023. Sejumlah 460 Mahasiswa mengikuti sumpah profesi PPG Prajabatan yang terdiri dari 185 mahasiswa gelombang 1 dan 275 mahasiswa gelombang 2 Tahun 2022/2023, Jum’at 7 Desember 2023.

Sumpah profesi guru ini dilakukan sebagai bentuk pemahaman, penerimaan, penghormatan, dan kesediaan seorang guru untuk mematuhi nilai-nilai moral yang termuat di dalam Kode Etik Guru Indonesia sebagai pedoman bersikap dan berperilaku, baik di sekolah maupun di lingkungan Masyarakat nantinya. Pengadaan Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) sebagai upaya mempersiapkan keahlian khusus (kompetensi) yang harus dimiliki seorang guru sehingga menghasilkan profesionalisme di bidang keguruan dan pengajaran.

Rektor Universitas PGRI Madiun, Dr. H. Supri Wahyudi Utomo, M.Pd menyampaikan, “Salah satu syarat dinyatakan sebagai Guru Profesional yaitu ketika sudah memiliki sertifikat pendidik”. Selain itu beliau juga menekankan bahwa menjadi seorang guru harus menguasai kemampuan yang kreatif dan inovatif serta cakap dalam memanfaatkan kemajuan teknologi.

Koordinator Program Pendidikan Profesi Guru (PPG), Universitas PGRI Madiun Dr. Ibadullah Malawi, M.Pd., menyampaikan bahwa lulusan PPG Prajabatan dipersiapkan untuk mengisi guru-guru yang pensiun, diharapkan para lulusan bisa terserap 100 persen lolos seleksi ASN PPPK.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Madiun, Dr. Lismawati, S.Pd., M.Pd. yang ikut hadir dalam acara tersebut sangat berharap bahwa ilmu yang telah diperoleh di UNIPMA dapat diimplementasikan dengan Ikhlas dan dengan jiwa pengabdian seorang guru.